INFOEMITEN.COM – Calon Presiden Nomor Urut 2 Prabowo Subianto optimistis angka stunting di Indonesia dapat ditekan ke level 10%.
Hal itu akan tercapai dengan salah satu program yang ia canangkan sebagai yakni memberikan makan siang dan susu gratis pada anak-anak Indonesia.
“Jadi saya optimis ini akan membuat sesuatu dampak langsung, saya yakin kalau saya diberi mandat 3 tahun setelah saya menjabat, saya percaya stunting itu akan dibawah 10%.” kata Prabowo
Prabowo menjawab pertanyaan Panelis saat acara Dialog Publik Muhammadiyah bersama Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka di Universitas Muhammadiyah Surabaya, Jawa Timur, Jumat (24/11/2023).
Baca Juga:
Segenap Tim Rilispers.com Mengucapkan Selamat Hari Natal 2024, Kiranya Damai Natal Besertamu
Sebelumya, Panelis Dr. dr. Sukadiono, M.M yang juga sebagai Rektor Universitas Muhammadiyah Surabaya, mengajukan pertanyaan kepada Prabowo soal apakah bisa memberi makan tiga kali sehari agar upaya optimal.
Baca artikel lainnya di sini: Pertahankan Kebijakan Indonesia Non-blok, Pabowo Subianto: Tak Akan Join Blok Manapun
Prabowo pun menjawab bahwa jika dalam presentase gizi pemberian makan satu kali saat makan siang kepada anak-anak di sekolah itu cukup, dan juga kepada Ibu-Ibu yang sedang hamil, itu akan membantu angka daripada tidak diberi sama sekali.
“Walaupun, kita tahu idealnya 3 kali makan dan pelajaran yang kita ambil dari negara empiris, minimal kita kasih 1 kali makan.” kata Prabowo
Baca Juga:
Rosan Roeslani Kunjungan Kerja ke Tiongkok, Pengusaha Komitmen Investasi Sebesar 7,4 Miliar Dolar AS
KPK Geledah Kantor Otoritas Jasa Keuangan Terkait Kasus Korupsi Penyaluran Dana CSR Bank Indonesia
“Kalau kita hitung dengan benar satu kali makan, komponen proteinnya cukup itu akan sangat membantu.” jelas Prabowo.
“Saya sangat optimistis stunting bisa mendekati 0, karena kita langsung intervensi juga ke ibu-ibunya,” tegas Prabowo.***